beginilah bentuk kekesalan saya terhadap pelayanan ngopdul jln. purnawarman hari ini.
ini dia kritikan yang saya tulis di facebook ngopdul, semoga cepat tanggap deh ngopdulnya:
hari ini, selasa, 13 september 2011 sekitar pukul 17.50 saya dateng ke ngopdul di jln.purnawarman. kami langsung meminta meja untuk 2 org. kemudian seorang waitress menunjukkan meja untuk 2 orang di paling pojok kiri dekat kaca (kalo tidak salah). tetapi kami meminta untuk duduk di meja lain. ternyata, waitress "seperti melarang" kami untuk duduk di meja tersbut. kemudian saya tanya lagi: "di sana aja ga boleh mba? kenapa ga boleh?" (kami memilih tpt terang karena berencana untuk makan sambil mengerjakan kerjaan). Ga Sangka si mba malah menunjukkan muka kesal dengan nada bicara Tidak Enak: "Ah, Ya Udalah Di Sana Aja!". Waw, sebagai consumer saya merasa tidak dihormati. Sampai-sampai pada saat makan pun, dia masih memperhatikan meja kami dan melihat ke arah saya dengan tatapan "belagu (menurut saya)". rencana kami yang tadinya ingin menyelesaikan pekerjaan sambil memesan lebih banyak makanan pun, kami batalkan. akhirnya kami hanya memesan menu makan malam, itupun terpaksa, karena harus berbuka puasa.
untuk saran: kami harap informasi mengenai pembayaran menggunakan debit bca diperjelas lagi. karena pada saat kami bertanya pada salah satu waitress,kalau debit minimal berapa,ia menjawab untuk mandiri min 100rb dan debit bca min50rb. tetapi pada saat mau membayar, kartu debit saya - yang juga support debit bca - ditolak, karena Kartunya bukan bca dan harus menunjukkan kartu mahasiswa. Ya terpaksa (utk kedua kali) saya harus mengambil uang tunai di atm (BEC). Dan pada saat kembali pun, waitress yang sama masih memandang saya dengan tidak enak.
Mohon pelayanan di ngopdul purnawarman diperbaiki. Seharusnya consumer dihormati, bukan sebaliknya. Dan tentu saja kami juga akan menghargai waitress.
Terimakasih.
semoga manajemen ngopdul cepat tanggap.. heuu